I. Apa Itu Kompor Gas  

Kompor Gas merupakan salah satu alat/perlengkapan dapur yang digunakan untuk memasak makanan dengan memanfaatkan panas yang dihasilkan dari bahan bakar berupa gas LPG. Kompor gas dapat digunakan dengan berbagai macam jenis peralatan memasak seperti wajan, panci, teflon & sebagainya. Penggunaan kompor gas lebih efisien sehingga lebih hemat dalam jangka panjang, serta lebih ekonomis dibandingkan kompor minyak tanah.

  II. Fungsi Kompor Gas  

 

  III. Jenis-Jenis Kompor Berdasarkan Bentuk  

1. Kompor Gas Portabel merupakan jenis kompor gas yang paling sering digunakan untuk memasak diluar rumah saat rekreasi karena kompor gas ini bisa dibawa kemana saja. Komponen kompor gas yang hanya memiliki satu tungku serta mudah dibongkar pasang sehingga tidak memerlukan banyak ruang penyimpanan.

2. Kompor Gas Komersial merupakan kompor gas satu tungku dengan ukuran yang besar & dibuat menggunakan material besi cor sehingga mampu menopang beban yang berat. Kompor gas komersial ini memiliki tipe dengan tekanan gas yang rendah sehingga menghasilkan api yang besar. Jenis kompor gas ini cocok digunakan pada industri kuliner.

3. Kompor Gas Konvensional merupakan kompor gas yang paling banyak digunakan sebagai kompor gas pilihan untuk ibu rumah tangga karena mudah dipasang/dilepas serta dipindahkan. Kompor gas konvensional memiliki bentuk serta ukuran yang beragam.

4. Kompor Gas Tanam merupakan jenis kompor gas yang bersifat permanen karena tertanam di atas countertop, sehingga terlihat lebih bersih & rapi dibandingkan kompor konvensional. Penempatan tabung gas tersembunyi di dalam countertop sehingga menghemat tempat & tersedia lebih banyak ruang untuk perabotan dapur lainnya.

5. Kompor Gas Freestanding merupakan kompor gas memiliki ukuran paling besar. Ciri dari kompor ini, berdiri sendiri & memiliki pelindung khusus pada bagian belakang yang berfungsi sebagai backsplash dapur. Kompor gas dengan jenis ini biasanya terdiri atas empat atau enam tungku, disertai oven & tempat meletakan gas LPG.

  IV. Jenis Kompor Gas Berdasarskan Jumlah Tungku  

 

  1. Pilih Jenis Kompor Berdasarkan Bentuk  

Ketahui jenis kompor berdasarkan bentuknya, karena kompor gas memiliki jenis yang harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Jenis kompor gas berdasarkan bentuk dapat Anda lihat pada tabel berikut :

  2. Pilih Jenis Kompor Gas Berdasarkan Jumlah Tungku  

Tentukan jenis kompor yang Anda inginkan sesuai dengan kebutuhan rumah/bangunan Anda, karena jumlah tungku yang tepat dapat memudahkan serta mempercepat proses memasak Anda dirumah. Jenis kompor gas berdasarkan jumlah tungku dapat anda lihat pada tabel berikut :